Topi
Topi
# tantangan hari ke 11
# Tantà ngan gurusiana
Topi adalah semacam tudung kepala atau penutup kepala bagi kaum laki -laki maupun perempuan pada umumnya.
Topi bermacam -macam model atau bentuknya sesuai dengan fungsinya.
Ada topi yang dipakai sebagai penutup kepala dari sinar matahari, atau hujan, karena jika kulit kepala kena teriknya sinar matahari langsung maka kepala akan dehidrasi. Maka bentuknya dirancang sesuai dengan fungsinya.
Topi juga berfungsi sebagai pelengkap atau asesoris untuk menambah kerennya penampilan atau style seseorang. Dan topi disini berfungsi memberikan rasa percaya diri dan adanya rasa nyaman kepada si pemakai. Karena menurut pemikiran sipemakai dia akan lebih nyaman, percaya diri, mantap, puas, keren , dan merasa sempurna jika ia memakai topi. Maka bentuknya cantik, keren, dan bagus , serta puas jika memakainya.
Topi juga dipakai untuk kebutuhan menghindari kilaunya cahaya , dan terkadang digunakan untuk penutup bagian muka seaeorang. Sehingga cara pemakaiannya agak berbeda dengan yang lain.
Terkadang topi memberi fungsi kepada sipemakai sebagai identitas dalam kesehariannya, atau merupakan ciri khas seseorang dalam berpakaian. Seseorang yang menjadikan topi sebagai ciri khas ini , akan merasa kurang dalam berpakaian jika belum terpasang topi, sehingga orà ng lain mengenalnya juga disangkut pautkan dengan topi .
Nah ada topi nasional yang sering dipakai oleh kaum laki-laki saat ada kegiatan tertentu ,misal acara keagamaan, acara kenegaraan, acara
lainnya yang seperti acara adat. Topi ini tidak dipakai oleh kaum perempuan. warnanya hità m dan bentuknya simple.
Selain itu topi yang khusus dipakai oleh kaum laki-laki, jika mereka telah mengunjungi kota Mekkah Almukarromah atau menunaikan ibadah haji atau umroh adalah topi yang orang banyak menyebutnya dengan topi haji. Topi ini berwarna putih bercorakkan kakbah. Beberapa tahun yang lalu topi ini merupakan ciri khas bagi orang yang telah menunaikan ibadah haji. Namun seiring perkembangan zaman , saat ini jika kita amati, topi ini tidak hanya dipakai oleh orang yang pulang haji, tetapi juga dipakai oleh anak muda , bahkan anak-anak sekalipun jika mereka jumatan ke mesjid.
Nah , teman -teman itulah beberapa jenis topi dan fungsinya.
Batusangkar, 29 Februari 2020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Multi fungsi Yo buk
Mantul