Wuridama

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Kopi dan Inspirasi
Tantangan Menulis 365 Hari -Tantangan Menulis Hari ke 11

Kopi dan Inspirasi

Siapa yang tidak mengenal kopi, kopi adalah hasil tanaman semak di daerah tropis dan merupakan minuman populer kedua setelah teh. Minuman kopi merupakan hasil dari seduhab biji kopi yang di roasting atau disangrai kemudian dibuat bubuk kemudian diseduh dengan air dengan tingkat panas sesuai yang akan di inginkan.Jenis kopi yang beredar secara luas adalah robusta ,arabika dan liberika .

Sekarang ini banyak sekali warung kopi yang menjmur di masyarakat ,hal ini membuktikan bahwa keberadaan kopi menjadi salah satu tren dan menjadi gaya hidup sebagian orang . Padahal kopi sudah ada sejak dahulu.

Salah satu manfaat kopi bagi penikmat adalah mamou memberikan inspirasi ,kopi dengan cita rasa yang pahit mampu menciptakan sebuah motivasi dan menciptakan kata-kata untuk menuangkan inspirasi.

Cita rasa yang kaya dari kopi ,kata-kata tentang kopi pun kaya makna dan dapat digunakan dalam berbagai macam situasi.Mampu membangkitan motivasi di segala kondisi.Aroma kopi sendiri mampu membius para penikmat dan membuat betah untuk berlama-lama menikmatinya.Kopi pagi mampu memberikan stimulan semangat bagi penikmat dan mampu menghadirkan rasa cinta untuk pasangan.

Seperti dibawah ini inspirasi dari kopi mampu membuat saya menuliskan sebuah puisi

Kopi Masa Lalu

aku adalah kopi di masa lalumu

Maka aku berada di cawan yang tertinggal di mozaik hidupmu

Mungkin jadi kadaluwarsa bagimu tapi tidak dengan rasaku

Meski jarak tak berkendak

Tapi rasa telah megerak

Rindu bukan perkara jarak

Melainkan perkara rasa yang tak dipaksa

Terletak di di dalam dada

Menggelorakan seluruh indera

Mampu menuliksan deretan aksara

Dengan rasanya dengan jujurnya

Seduhlah aku dengan rasamu

Hingga bisa kau nikmati rasaku

Tanpa merasa semua halu

Aku kopi masa lalu

Ponjong, 24 Februari 202

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Puisinya mantul. Kopi masa lalu

24 Feb
Balas



search

New Post