Sudaryanti

Yanti adalah nama panggilan. Bekerja sebagai guru MTs Negeri 2 Pontianak kelahiran 6 Juli 1973 di Kota Ketapang. Pendidikan terakhir S-2 Bahasa Indonesia. Ibu d...

Selengkapnya
Navigasi Web
Hujan Malam Ini
Arti Gambar

Hujan Malam Ini

Tantangan menulis 60 hari (hari ke-34)

#tantanganGurusiana

Hujan Malam Ini

Karya Sudaryanti Suryani

Hujan turun lagi malam ini

Ku nikmati dengan caraku sendiri

Menerabas derasnya

Memeluk kuyup di sana

Sambil ku balik lembaran hati

Yang menyimpan wajahmu sempurna

Bukan untuk mengenang manisnya senyummu

Atau indahnya caramu menatapku

Tapi aku melepaskan semua

Membiarkannya hanyut

Bersama buncahan air yang mengalir

Lenyapkan jejak dan aroma

Yang membuatku mati rasa

Ku tatap tetesnya

Dalam kilau cahaya lampu

Berbisik pesan menggedor hati

Hujan kali ini bukan yang kemarin pergi

Itulah yang kumengerti

Pontianak, 2 Juli 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren.... Suka diksi nya

02 Jul
Balas

Terima kash Pak sudah mampir

02 Jul

Hujan pemberi inspirasi, Bun...

03 Jul
Balas

Iye ni. Terima kasih sudah berkunjung

03 Jul

Tapi hujan tak kan menghapus rindu mu say

02 Jul
Balas

Benar Bun

02 Jul

Hujan memang selalu menghadirkan inspirasi para penulis...Keren

02 Jul
Balas

Iya Bu. Makasih sudah mampir

02 Jul

Keren buncan, aku shukaaaa

02 Jul
Balas

Terima. kasih. Salam literasi

03 Jul

hujan yg memberi inspirasi...Salam literasi.

02 Jul
Balas

Iya Pak. Terima kasih sudah mampir

02 Jul



search

New Post