Andi Muhammad Yasin

Tinggal di Sidoarjo. Ayah 4 orang putera. Penulis buku-buku biografi...

Selengkapnya
Navigasi Web
DOKTER KANDUNGAN DAN ISTRINYA YANG BAIK
Rizqi saat lulus SD bulan Juni lalu

DOKTER KANDUNGAN DAN ISTRINYA YANG BAIK

Dari empat putra putri kami, hanya satu yang kelahirannya dibantu dokter. Dialah Rizqi, anak ketiga kami yang lahir dengan operasi caesar. Yang lain sukses menghirup udara bumi melalui perantara bantuan bidan. Lahir normal.

Sebenarnya Rizqi pun kami rencanakan untuk lahir di bidan. Namun, hingga menjelang lahirnya dia tak juga mau turun ke panggul bundanya. Dari hasil pemeriksaan dokter kandungan di sebuah rumah sakit swasta di daerah Sepanjang, Sidoarjo, Rizqi masih dimungkinkan lahir normal. Kami diminta untuk sabar menunggu. Dokter ini yang memang sejak semula memeriksa kandungan istri saya.

Karena dua kakaknya yang lahir duluan tidak bermasalah seperti ini, kami pun agak khawatir. Karenanya saya dan istri meminta pendapat kedua kepada dokter spesialis obgyn lainnya . Kali ini kami datang ke dokter kandungan yang buka klinik di daerah Rewwin, Sidoarjo. Ternyata dokter ini berpendapat istri saya harus segera dioperasi. Kami hanya punya waktu tiga hari. Atau sesuatu yang fatal bisa saja terjadi pada anak kami.

Dokter tersebut sebenarnya siap membantu kelahiran anak ketiga kami ini, namun tempat operasinya di sebuah rumah sakit bintang lima di Surabaya. Itu merupakan rumah sakit tempat praktiknya Kami pun mencari opsi lain.

Saya tiba-tiba teringat seorang kawan yang suaminya dokter kandungan di Sidoarjo. Namanya Mbak Nita. Kami pernah akrab saat masih sama-sama bekerja di daerah Dinoyo, Surabaya. Dulu suaminya yang masih kuliah obgyn itu rajin antar jemput kawan saya ini di kantor. Melalui chat kami pun berkomunikasi.

Saya bertanya tentang rekomendasi dokter kandungan di Sidoarjo untuk operasi caesar. Tentunya pertimbangannya keamanan, keselamatan ibu, bayi, dan juga dompet kami. Saat itu beliau tidak banyak merekomendasikan nama dokter. Sidoarjo memang belum memiliki banyak dokter obgyn saat itu.

Mbak Nita malah menyarankan istri saya dan kandungannya ditangani oleh suaminya, dr. Bagus. Bahkan beliau menawarkan gratis biaya dokter obgyn. Rumah sakit saja yang bayar. Setelah beberapa pertimbangan, saya dan istri menerima kebaikan beliau.

Alhamdulillah Rizqi bisa lahir dengan kondisi sangat sehat. Kata dr. Bagus, dia terlilit ari-ari, sehingga tidak bisa turun. Bundanya sempat empat hari menginap di rumah sakit usai operasi itu. Mbak Nita, bahkan datang dan menjenguk Rizqi saat di rumah sakit. Pasca operasi saya sempat beberapa kali mengantarkan istri kontrol ke dokter

Rizqi tumbuh dengan sehat. Namun, tidak demikian dengan dokter Bagus. Dia mulai sering sakit. Saya mengikuti perkembangannya walaupun tidak detail melalui Facebook dan cerita teman-teman. Hingga suatu hari saya mendengar beliau wafat. Saya, istri, dan juga Rizqi yang masih belum sekolah datang untuk takziah ke rumah beliau pada hari itu.

Kini Rizqi sudah bersekolah di SMP dan mondok di sebuah pesantren di Sidoarjo Insyaallah semua kebaikan yang dilakukan oleh Rizqi, ada pahala yang mengalir untuk dr. Bagus dan mbak Nita. Juga dari anak-anak lain yang beliau bantu persalinannya.

{ إِنَّا نَحۡنُ نُحۡيِ ٱلۡمَوۡتَىٰ وَنَكۡتُبُ مَا قَدَّمُواْ وَءَاثَٰرَهُمۡۚ وَكُلَّ شَيۡءٍ أَحۡصَيۡنَٰهُ فِيٓ إِمَامٖ مُّبِينٖ }

Sungguh, Kamilah yang menghidupkan orang-orang yang mati, dan kamilah yang mencatat apa yang telah mereka kerjakan dan bekas-bekas yang mereka (tinggalkan). Dan segala sesuatu Kami kumpulkan dalam kitab yang jelas (Lauḥ Maḥfūẓ). (Q.S: Yaasiin: 12)

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Luar biasa ulasannya, pak Yasin. Amin. Salam sukses selalu!

01 Nov
Balas



search

New Post