Yayah Rokayah

Menulis adalah ibadah. Kita bisa berbagi ilmu dan pengalaman melalui tulisan. Membudayakan literasi diantara kita. Saya guru matematika yang senang menulis, s...

Selengkapnya
Navigasi Web
Lembaran Kertas
dok. kelas motret online

Lembaran Kertas

Lembaran Kertas

Oleh : Yayah Rokayah

Terserak disana

Tertulis tinta hitam

Lembaran kertas

Mengukir hidup

Derap seribu warna

Aksara demi aksara

//

Setahun berganti

Setahun tlah terlewati

Sekelumit cerita hidup

Akankah menjadi saksi?

//

Helai demi helai

Dikumpul bersatu

Pikiranku membuncah

Anganku melayang

Lembaran kertas itu......

Hanyalah saksi bisu

Yang membawaku

//

Lembaran itu...

Ditunggu dan ditunggu

Terus bergerak dalam asa

Mengukir cerita

Ketika mentari bersinar menyapa

Membawa selaksa cinta

Lembaran kertas itu....

Kan jadi saksi abadi

#Salam literasi penuh cinta

Vila Dago, 26 Januari 2021.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mau naik pangkat bu? Salam sukses

26 Jan
Balas

Bismillah. Smg Pak...slm sukses

27 Jan

Mantap puisinya, Bu Yayah. Salam sukses selalu.

28 Jan
Balas

Keren bunda. Salam sukses selalu.

30 Jan
Balas

Cakep puisinya Bunda, pilihan diksi yang indah, salam sukses selalu

30 Jan
Balas

Suka, diksinya lentik

26 Jan
Balas

Terimakasih ibu....slm kenal.

27 Jan



search

New Post