Yenti Gusmira

Guru Bahasa Inggris pada MTsN 1 Bukittinggi, Sumatera Barat. ...

Selengkapnya
Navigasi Web
JUARA NGGAK PENTING

JUARA NGGAK PENTING

Anakku, kamu nggak perlu mengalahkan orang lain sayang, cukup kalahkan saja dirimu, mudah bukan?bukanlah predikat juara yang penting, lupakanlah lah itu. Tapi kalau dengan usaha yang sudah kamu lakukan predikat sebagai sang juara itu adalah bonus atas usahamu.

Kamu jangan takut nggak bisa menyamai orang lain, Kamu nggak perlu juara seperti mereka.Kamu hanya perlu mengalahkan dirimu sendiri.Jadilah yang terbaik untuk dirimu sendiri.

Anakku, Kamu akan merasakan hasilnya nanti , kepuasan hati setelah bisa mengalahkan kan diri sendiri. Pasti hasilnya akan hebat, percayalah sayang, percayalah!

Ada beberapa tingkatan untuk setiap apapun yang akan kamu lakukan, Anakku..

Seperti halnya Sholat yang kamu lakukan, apakah yakin itu sudah sholat terbaik mu? Sudah yang level berapanyakah yang sudah kamu lakukan? Baru yang level 5 kah atau sudah yang level 95 nya dari kemampuanmu melakukan sholat?

PR yang kamu buat, apakah sudah yang terbaik dari dirimu? Sudah yang level berapanya? Kamu pasti bisa melakukan yang level 100 dari kemampuanmu membuat PR.

Begitu seterusnya. Pekerjaan apapun yang kamu lakukan, apakah sudah yang terbaik yang mampu kamu lakukan? Ataukah masih belum?

Anakku,, Sebelumnya mungkin ketika ulangan kamu dapat 50, namun ketika kamu ulangan berikutnya kamu dapat 75, ini hebat anakku, kamu sudah melakukan yang terbaik dari dirimu. Kamu sudah mengalahkan dirimu yang sebelumnya cuma dapat 50. Yah Begitulah seterusnya

Janganlah kamu kira temanmu yang telah berhasil, karena dia dapat 80, karena sebelumnya bisa saja dia memperoleh 90, berarti dia gagal anakku. Dia belum melakukan yang terbaik dari dirinya.

Ingatlah sayang just be the best of your self... Do the best to be the best. Lakukanlah yang terbaik dari dirimu, lakukan yang terbaik, untuk menjadi yang terbaik, kamu pasti bisa, ya kamu bisa..

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Sungguh petuah yg bagus. Sy jg begitu, tak pernah menuntut anak harus menjadi juara atau mendapat nilai yang bagus

31 Dec
Balas

Bagi saya Bu Meynia,,, bagaimana membuat anak melakukan yang terbaik dari dirinya yang bisa dan InsyaAllah bisa itulah yang juara Bu.

01 Jan
Balas



search

New Post