Yulianti

Guru di SD Negeri 02 Kepahiang Provinsi Bengkulu ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Hujan di Rabu Pagi

Hujan di Rabu Pagi

Hujan di Rabu Pagi

Yulianti

--

Mata ini masih nanar dalam kantuk,

Ketika riuh rintikkmu mengetuk,

Berisik menggedor atap rumahku,

Menarik paksa dari peraduanku.

--

Terselip syukurku kala mengintipmu,

Dari sudut kaca jendela kamarku,

Titik titik percikanmu terlihat segar,

Bening pancarkan kilauan cahaya.

--

Sepertinya sang bayu ikut hadir,

Menyapaku menyeruak menyentuhku,

Dingin namun terasa ramah sejuknya,

Meski semilirnya terkadang begitu liar.

--

Sejumput harapku di Rabu pagi ini,

Semoga hadirmu adalah tanda,

Akan datangnya berkah kebaikan ,

Di wajah bumi yang sakit ini.

--

#harike 24#

Kepahiang, 20 Mei 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren bun

20 May
Balas



search

New Post