Yuli Isnaini hyrowati

Yuli seorang guru matematika di MTs Negeri 2 Banyuwangi yang memulai karirnya sebagai ASN sejak tahun 2005. Terlahir di sebuah desa di kabupaten Banyuwangi tepa...

Selengkapnya
Navigasi Web

TANTANGAN KESABARAN GURU DI ERA MILENIAL

#tantangangurusiana_365

#goresan_penaku_101

#Tagur_Ke_07

Peserta didik anak tahun 2000 an saat ini sangat berbeda dengan masa tahun 90 an terutama pada sikap dan perilakunya. Sebagai pendidik tentunya sanga merasakan akhlak dari peserta didik saat ini yang sangat minim. Kesopanan dan kesantunan peserta didik yang dahulu merupakan sebuah kebanggaan pada setiap warga negara Indonesia saat ini sudah terkikis. Di pulau Jawa yang sangat kental dengan unggah ungguhpun saat ini juga sangat menurun. Jika kita kenal di Jawa ada bahasa Jawa yang kental atau biasa disebut dengan istilah kromo Inggil sekarang rasanya sudah hilang. Anak berani kepada guru juga sangat banyak. Seolah olah mereka selalu memancing suasa lingkungan yang kasar dan bisa menyebabkan seorang guru akan kehilangan kesabaran. Guru bisa saja menjadi emosi menghadapi peserta didik yang kerap kali berulah baik di dalam ruang kelas maupun di luar kelas.

Tugas guru yang sebagai seorang pendidik sudah seharusnya bisa memahami setiap karakter peserta didik. Bagaimana guru bisa menangani peserta didik yang keras, nakal, ataupun yang baik baik saja. Kondisi yang kurang menyenangkan dari sikap perilaku peserta didik yang kurang menyenangkan harus bisa diubah menjadi lebih ramah dan sopan. Tugas yang sangat berat bagi guru yang kadang malah menjadi Boomerang saat guru menegur peserta didik tapi malah mendapat perlawanan dan bahkan sampai ke orang tua yang tidak terima anaknya ditegur. Tetap sabar dan tetap mendidik itulah yang selalu dilakukan guru meski sering kali mendapatkan tanggapan yang tidak baik

Banyuwangi, 26 Januari 2023

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post