Yusnani

Bertugas di TK/SD Swasta Qurrata A'yun Kota Tebing Tinggi Provinsi Sumatera Utara....

Selengkapnya
Navigasi Web
Dimanapun Berada Harus Waspada ( Tantangan hari ke 37)

Dimanapun Berada Harus Waspada ( Tantangan hari ke 37)

Pagi ini aku terpaksa harus ke luar rumah, setelah berhari-hari harus tinggal di rumah. Mamatuhi peraturan yang sudah dibuat oleh Pemerintah adalah sebuah hal yang harus dipatuhi. Dan hari ini aku terpaksa keluar hari ini karena ada karena ada pekerjaan yang harus diselesaikan, bukan bermaksud tidak mematuhi peraturan yang sudah ditetapkan pemerintah.

Salah satu tujuanku hari ini ke salah satu Bank di kota ku. Untuk mewaspadai tersebarnya covid -19 ini, Bank yang kudatangipun memuat aturan untuk para nasabah yang datang. Nasabah tidak diperkenankan untuk berdiri berdekatan kurang dari 1 meter. Yang masuk ke dalam ruangan juga dibatasi sekitar 20 orang saja. Sebelum masuk nasabah wajib mencuci tangan terlebih dahulu di tempat yang sudah disediakan, yaitu di sisi sebelah kanan pintu utama. Masuk ke dalam ruangan adalah yang nomornya dipanggil oleh petugas.

Kondisi di dalam juga sangat lengang, tidak seperti biasanya, Ruangan padat seperti lautan manusia, dan jarang dapat tempat duduk karena semuanya sudah terisi penuh. Tapi kali ini nasabah duduk diatur oleh petugas dengan satu kursi tunggu panjang hanya untuk dua orang dan duduk pada kedua sisinya.

Kasir yang dibuka pun hanya dua, karena tidak semua kasir yang boleh hadir, mereka bertugas sampai pukul 14.00 Wib saja. Ternyata memang  ada saja orang yang ingin merusak peraturan yang sudah dibuat. Seorang ibu tidak bersedia diperlakukan seperti itu, dia ingin masuk ke dalam ruangan tanpa melalui proses antrian. Tapi untunglah petugas dengan tegas tidak mengizinkan keinginan ibu tersebut. Akhirnya ibu tersebut marah-marah sambil meninggalkan bank dan mengancam akan mengambil semua uangnya di Bank tersebut.

Sebagian orang tertawa melihat kejadian tersebut. Tapi sebagian lagi diam penuh dengan kebingungan dengan apa yang baru terjadi. Seharusnya harus berterima kasih ke pihak bank yang ikut berusaha memutus terpaparnya virus corona di Kota Tebing Tinggi. Mungkin dia merasa di bank itu virus corona tidak dapat menyebar, padahal harus waspada dimanapun kita berada. Semoga Allah segera menarik virus corona pulang ke asalnya. 

TantanganGurusiana hari ke 37

Tebing Tinggi, 26 Maret 2020
DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post