Zakiah,SS

Zakiah, SS, mengajar di MTsN 3. Lima Puluh Kota...

Selengkapnya
Navigasi Web
kecerdasan Literasi Ibu Membaca

kecerdasan Literasi Ibu Membaca

Remedi Zona 6 Keterampilan Literasi (Ibu Baca Buku)

Hari ke-3, Sabtu, 4 November 2023

1. Buatlah pohon baca/pohon literasi

- Bisa dibuat dengan media apa saja

- Boleh ditempel didinding rumah

- Buat gambar pohon apa saja

- Buat gambar daun saja dengan jumlah beberapa

2. Bacalah buku setiap hari, spesifikasi buku bebas boleh apapun sesuai minta

3. Tulis judul buku, pengarang, halaman yang dibaca pada daun literasi lalu tempel di pohon literasi

4. Ceritakan kegiatan membaca hari itu

5. Hal baik yang diperoleh dari kegiatan membaca pada hari itu

6. Dokumentasikan kegiatan membaca

Parnert Baca: Anak/ Fathimah umur 7 tahun

1, Buku yang dibaca hari ini:

Judul buku: Usamah bin Zaid (Panglima Muda Belia)

Pengarang: Rina Novia

Halaman: 25

2. Ceritakan tentang kegiatan membaca buku hari ini:

Usamah bin Zaid (Panglima Muda Belia)

Kami membaca buku di toko yang ummi kelola. Di sana banyak buku bacaan anak-anak, Sebagian sudah di bawa pulang untuk dibaca Fathimah.

Kisah pada buku ini luar biasa dan sarat dengan hikmah dan pembelajaran. Usamah Bin Zaid adalah anak Ummu Aiman dari pernikahan beliau yang kedua yaitu dengan Zaid Bin Haritsah. Ummu Aiman adalah pengasuh Rasulullah di masa kecil dan beliau sangat dekat dengan Rasulullah, dianggap ibu kedua.

Sejak kecil Usamah sudah hidup dan bergaul dengan Rasulullah, bahkan beliau besar dalam pengasuhan Rasulullah bersma dengan cucu Rasulullah Hasan dan Husain. Usamah adalah anak yang saleh dan taat beribadah. Ayahnya sering ikut berperang dengan Rasulullah sehingga karakter pejuang mengalir di tubuhnya. Sejak kecil Usamah dan teman-temannya sudah meminta agar diikutkan dalam pasukan perang, tapi belum diizinkan Rasulullah. Baru ketika umur 15 tahun Usamah diperbolehkan ikut berperang Bersama Rasulullah. Setelah umur 18 tahun Usamah justru diangkat menjadi panglima walau banyak sahabat yang protes dan meragukan kemampuannya.

Setelah Rasulullah wafat, khalifah Abu Bakar Kembali mengukuhkan Usmaha sebagai panglima dan ternyata akhirnya pilihan Rasulullah terbukti, tak salah pilih. MasyaAllah, peristiwa yang memberikan banyak hikmah.

Selama dibacakan buku, Fathimah selalu menanyakan kenapa Rasulullah dan Allah hanya digambarkan dalam bentuk tulisan, bukan dalam bentuk gambar. Mungkin memang harus secara perlahan untuk memberikan pengewrtian kepadanya.

3.Hal baik yang diperoleh dari kegiatan membaca hari ini:

1. Banyak komunikasi yang lahir dari membaca, mendekatkan hati dan membuka semua memori yang pernah dia alami di sekolah dan di tempat lain yang tidak ummi ketahui.

2. Mengetahui sejauh mana pemahaman dan pengetahuan anak

3. Menambah wawasan anak juga wawasan ummi

34. Dokumentasi:

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post